KRIMINALITAS.COM, Indramayu - Sesosok bayi laki-laki dengan luka di kepala bagian kanan ditemukan di selokan rumah kosong kawasan Blok Nambo, Desa Gantar, Kecamatan Gantar, Indramayu.
Meski kepalanya terluka, bayi tanpa busana itu ternyata ditemukan masih dalam kondisi hidup. Padahal, bayi mungil tersebut diperkirakan sudah seharian berada di selokan.
"Pada saat ditemukan kondisinya tanpa busana dan ari-arinya baru lepas dan sudah busuk," kata Kasubbag Polres Indramayu, AKP Heriyadi kepada wartawan, Selasa (8/8/2017).
Aparat kepolisian dari Polsek Gantar yang datang ke tempat kejadian perkara (TKP), langsung membawa bayi tersebut ke Puskesmas Haurgeulis. Selanjutnya bayi itu dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkari, Indramayu untuk memdapatkan pertolongan lebih lanjut.
Polisi sudah melakukan olah TKP di rumah kosong tempat bayi tersebut dibuang. Rencananya, polisi akan melakukan tes DNA untuk mencari pelaku pembuangan bayi tersebut.
"Segera kita tindaklanjuti hasil temuan bayi ini. Siapa orangtuanya pasti kita dapatkan. Saat ini bayi itu dalam penanganan tim medis RS Bhayangkari, Indramayu," tandasnya.