KRICOM - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berkunjung ke kantor Kecamatan Cipayung untuk menjadi pembina apel Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) atau yang lebih dikenal pasukan oranye. Dalam kesempatan itu dia membagikan santunan dari BPJS kepada ahli waris petugas PPSU dan menyerahkan gerobak motor serta tiket masuk wahana hiburan.
Setelahnya, Sandi memulai sambutan dengan sebuah pantun.
"Nangka mateng masih di dahan, Dipetik satu dimakan teman, Lingkungan adalah anugerah tuhan, Jagalah agar lingkungan kita nyaman," ucap Sandi di Cipayung, Jakarta Timur Rabu (23/01/2018).
Sebagai warga Jakarta dan wakil gubernur, Sandi mengaku bangga bisa bergabung dalam apel bersama PPSU serta Penyedia Jasa Lainnya Orang Perorangan (PJLP) karena telah berkorban banyak tenaga demi kebersihan DKI Jakarta.
"Bapak, Ibu semua berkorban, sedikit yang memperhatikan namun amat banyak yang menikmati Kita semua merasakan manfaat jerih payah dari kalian semua. Tepuk tangan untuk kita semua," ucap Sandi.
Sandi pun berpesan agar para petugas PPSU jangan berpuas diri dan terus belajar seperti mengikuti program Oke Oce agar bisa naik kelas menjadi pengusaha.
Terakhir Sandi berpesan pada Agustus nanti akan diselenggarakan Asian Games di Jakarta. Diharapkan petugas PPSU bisa menjaga kebersihan Jakarta dan membuktikan Jakarta adalah kota yang bersih dan nyaman.
"Mari kita pastikan bahwa kehadiran mereka di sini kaget bahwa Jakarta itu adalah kota yang bersih dan bisa membawa instagram-instagram atau sosial media memposting foto di sini karena wilayahnya sangat bersih," tutup Sandi.