KRICOM - Sanggar Cita Prasanna di bawah naungan Yayasan Retno Sekar Budoyo menggelar pagelaran Wayang Orang yang bertema "Srikandi Nekat". Acara ini digelar di Teater Besar Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta Pusat, Minggu (25/2/2018).
Pagelaran Wayang Orang ini digelar dalam rangka memperigati Hari Perempuan Internasional. Hasil dari pagelaran ini akan didedikasikan untuk kepentingan sosial, yaitu disumbangkan kepada Yayasan Wisma Kasih Bunda yang didirikan oleh Anne Avantie, yang telah membantu lebih dari 1000 anak-anak penderita hydrocephalus.
Acara tersebut juga dilakoni artis ibu Kota seperti, Dessy Mulasari, Indra Bekti, Maudy Koesnady, Ivy Batuta, Paquita Widjaja, Leona The Voice, Nia Dinata, Bambang Pamungkas, serta Anne Avantie.