KRICOM - Mantan Pangkostrad Letjen Edy Rahmayadi diprediksi tak akan kesulitan untuk menumbangkan pesainganya di Pilkada Sumatera Utara. Apalagi jika harus berhadapan dengan Djarot Saiful Hidayat.
Menurut Direktur Indonesia Politikan Review Ujang Komarudin, Edy lebih disukai masyarakat Sumatera Utara.
"Saya rasa Pak Edy Rahmayadi lebih disukai ya. Yang pertama dia sudah semangat bergerak dan didukung oleh banyak partai," kata Ujang kepada Kricom di Jakarta, Selasa (9/1/2018).
Ujang melanjutkan, faktor lainnya yang membuat Edy paling difavoritkan adalah jenderal berbintang tiga ini serius untuk maju. Bukan asal maju demi kepentingan kekuasaan saja.
"Dia juga tak main-main mundur dari tentara ya. Karirnya juga masih ada untuk berkarir di AD. Tapi apa, dia sudah all out dengan turun ke semua komunitas baik Islam, Kristen dan semua komunitas lainnya," kata dia.
Selain itu, Edy juga terkenal sebagai putra daerah yang paham betul mengenai masalah ini.
"Kalau jaringannya bagus, jaringan tentaranya juga kuat lalu digerakkan mesin partai yang baik dia akan menang. Dia akan banyak berpeluang," tutup dosen Universitas Al Azhar ini.
Sejumlah pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang telah mendaftar ke KPU Sumut, yakni Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Ijeck). Pasangan ini didukung oleh Partai Golkar, Gerindra, Hanura, PKS, PAN dan Nasdem. Selanjutnya ada Djarot Saiful Hidayat dengan Sihar Sitorus.