KRICOM - Kepala Biro Penerangan Divisi Humas, Mabes Polri Brigjen Muhammad Iqbal memprediksi, puncak arus balik libur akhir tahun akan terjadi pada hari ini mulai malam hingga esok pagi. Pasalnya, masyarakat akan mulai melakukan aktivitas kerja, pada Selasa (2/1/2018) setelah libur Natal dan tahun baru.
"Arus balik kami prediksi puncaknya hari ini, nanti malam sampai besok pagi karena besok mayoritas seluruh instansi kelembagaan swasta dan lain-lain sudah mulai kegiatan dengan normal," kata Iqbal kepada wartawan di Mabes Polri, Senin(1/1/2018).
Selain hari ini, lanjutnya, puncak liburan juga akan terjadi pada Minggu (7/1/2018) mendatang, karena esoknya, pelajar sudah mulai kembali masuk sekolah setelah libur akhir semester.
"Ada lagi susulan pada tanggal 7, karena anak-anak sekolah sudah mulai aktif tanggal delapan nanti. Setelah itu, Jakarta mulai kembali normal," ungkapnya.
Mantan Kepala Sekolah Polisi Negara (SPN) Lido ini mengatakan, dari data yang dimiliki Korlantas Polri lonjakan kendaraan arus balik sekitar 60 persen.
"Kalau kami presentase dari keseluruhan arus mudik bisa mencapai 60 persenan," tutupnya.