KRICOM - Belakangan ini, banyak sekali kecelakaan yang merenggut nyawa akibat komponen pengereman pada kendaraan tidak berfungsi dengan baik alias rem blong. Rem merupakan salah satu komponen terpenting di kendaraan.
Ada beberapa faktor penyebab rem blong, mulai dari minyak rem yang habis hingga kanvas dan piston rem yang rusak. Untuk mencegah hal-hal yang tidak di inginkan, lakukan pemeriksaan berkala. Jika kita mengalami rem blong saat berkendara, jangan gugup dan panik, lakukan hal-hal berikut:
1. Jangan Panik
(Foto: Youtube)
Ketika motor atau mobil kamu mengalami rem blong diharuskan untuk tetap tenang dan jangan panik. Tetap fokus dan lakukan langkah-langkah berikut.
2.Turunkan Gigi Secepat Mungkin & Gunakan Rem Tangan Setelah Menurunkan Gigi
(Foto: Wikihow)
Turunkan gigi kendaraan secara bertahap dari 5,4,3,2 sampai gigi 1. Cara ini akan berguna untuk memperlambat laju kendaraan kita. Selain itu, gunakan rem tangan secara hati-hati untuk memperlambat laju kecepatan.
Rem tangan dapat menghentikan kendaraan kita sampai benar-benar berhenti saat kecepatan sudah rendah. Lakukan ini secara perlahan agar kendaraan tidak lepas kendali.
3. Injak Rem Berkali-kali
(Foto: Wikihow)
Jika kendaraan kita tidak memiliki fitur Anti-lock Braking System (ABS), cobalah injak pedal rem berkali-kali, terkadang rem blong juga bersifat sementara. Kendaraan dengan sistem ABS harus menginjak rem dengan perlahan, karena ABS juga turut membantu kita melakukan tindakan pengereman otomatis.
4. Arahkan Kendaraan ke Jalur Lambat & Jauhkan Kaki Dari Pedal Gas
(Foto: Wikihow)
Segera arahkan kendaraan ke jalur lambat atau bahu jalan untuk mencari tempat berhenti yang benar-benar aman dari mobil lain yang berkecepatan tinggi.
Tetap gunakan kaca spion untuk menghindari kendaraan lain disekitar dan gunakan rem tangan untuk memperlambat laju kendaraan. Jauhkan kaki dari pedal gas, lakukan secara perlahan dan hati-hati.
5. Arahkan Kendaraan ke Jalur Darurat
(Foto: Pinterest)
Ketika mengalami permasalahan pada rem, segera arahkan kendaraan ke jalur lambat atau bahu jalan untuk mencari tempat berhenti yang aman dari mobil lain yang berkecepatan tinggi. Jangan lupa gunakan kaca spion dan waspada terhadap kendaraan lain.
Itulah tips untuk menghadapi rem blong. Semoga, kita selalu dilindungi Tuhan ketika berkendara sehingga selamat sampai tujuan.