KRICOM - Selain mementaskan Pagelaran Wayang Orang dengan lakon Srikandi Nekat, sanggar Cita Prasanna akan memberikan award kepada sejumlah tokoh nasional wanita berprestasi di Indonesia.
Hal ini diungkapkan Ketua Pagelaran Wayang Orang Srikandi Nekat, Sinta Rosdiana. Menurutnya ada sejumlah tokoh yang akan mendapatkan penghargaan seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
"Kami mau memberikan award kepada Srikandi Indonesia seperti Bu Megawati Soekarnoputri karena menjadi Presiden perempuan pertama di Indonesia. Bu Sri Mulyani dan Bu Susi Pudjiastuti karena mereka perempuan hebat saat ini," ujar Sinta kepada KRICOM di Restoran Kembang Goela, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (15/2/2018).
Sinta menambahkan, selain tiga orang tersebut, pihaknya akan memberikan penghargaan kepada Martha Tilaar, Najwa Shihab, Susi Susanti, Retno Maruti.
"Pokoknya nanti ada delapan Srikandi yang mendapat Srikandi nekat award," imbuhnya.
Saat disinggung apakah delapan srikandi berprestasi ini akan ikut pentas, Sinta tidak mengamininya.
"Beliau tidak ikut pagelaran. Jadi, sebelum pementasan dimulai, kami akan memberikan award kepada mereka," tuturnya.
Seperti diketahui, Sanggar Cita Prasanna yang dinaungi Yayasan Retno Sekar Budoyo bakal menggelar Pagelaran Wayang Orang Srikandi. Acara ini digelar untuk memperingati Hari Perempuan Internasional.
Gelaran yang mendapat dukungan dari berbagai kalangan seperti Bambang Pamungkas, Senklotta, Indra Bekti, Maudy Koesnady, Ivy Batuta, Paquita Widjaja dan Leony The Voice ini akan digelar pada Minggu (25/2/2018) di di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat.
Acara ini digelar guna mengapresiasi para perempuan dunia lewat budaya tradisional Indonesia agar bisa bersaing di mancanegara.
"Pagelaran wayang ini merupakan trade event di mana kami ingin menumbuhkan rasa cinta Tanah Air serta melestarikan budaya khususnya generasi milenial," kata Sinta.