KRICOM - Nama Suzanna memang identik dengan film horor. Konsistensi wanita bernama lengkap Suzanna Martha Frederika van Osch ini dalam memerankan karakter hantu di berbagai film membuatnya layak menyandang julukan Ratu Horor.
Suzanna mulai menapaki karir di dunia perfilman pada tahun 1950 dalam sebuah film berjudul Darah dan Doa. Nama Suzanna mulai dikenal ketika dirinya membintangi film Asrama Dara (1958). Berkat aktingnya di film tersebut, wanita kelahiran Bogor, 13 Oktober 1942 ini meraih banyak penghargaan, di antaranya The Best Child Actress dan Golden Harvest Award.
Dari puluhan judul film yang ia bintangi, genre horor memang yang paling mendominasi. Sebut saja Beranak Dalam Kubur (1971), Sundel Bolong (1981), Ratu Ilmu Hitam (1981), Bangunnya Nyi Roro Kidul (1985), dan masih banyak lagi. Film Hantu Ambulance yang dirilis awal 2008 menjadi film terakhir yang dibintanginya.
Suzanna meninggal dunia di Magelang pada 15 Oktober 2008. Menurut keterangan sang suami, Clift Sangra, wanita berdarah Jerman-Belanda-Jawa-Manado ini tutup usia karena penyakit diabetes yang telah lama diidapnya.