KRICOM - Sudah memasuki tahun 2018 pastinya banyak dari kamu yang menunggu film-film keren. Januari ini sudah ada satu film yang keren banget, yaitu Insidious: The Last Key. Siapa yang udah nonton film yang ber genre horror ini? Ih serem banget kan!
Eits, tidak sampai di situ untuk kamu yang hobi nonton film Hollywood. Masih ada banyak nih film keren yang bakal rilis di 2018. Sambil menunggu film keren tayang, baiknya kamu nabung dulu biar bisa nonton semua film yang akan tayang di bisokop ini.
Biar up to date, Kricom mau ngasih tau kalian film keren apa aja yang bakal nongol di bisokop. Lets check this out!
1. Pacific Rim 2: Uprising
Sumber Foto: Movie-Web
Film ini merupakan sekuel dari Pacific Rim yang tayang pada tahun 2013. Pacific Rim seri pertama dianggap sukses karena pendapatannya yang besar, cerita keren dan efek visual yang menarik.
Sekuel ini dibuat karena permintaan publik loh. Dalam Pacific Rim 2: Uprising akan ada beberapa karakter baru yang akan terlibat untuk menghadapi ancaman selanjutnya.
Buat yang enggak sabar, film garapan sutradara Steven S. DeKnight ini bakal tayang Februari 2018.
2. Tomb Raider
Sumber Foto: IMBD
Siapa nih yang enggak tau Tomb Raider? film yang bergenre aksi petualangan ini diadaptasi dari sebuah video game. Tomb Raider 2018 ini akan menghadirkan aktris cantik Alicia Vikander yang memerankan Lara Croft yang sebelumnya selalu diperankan Angelina Jolie.
Soal aktingnya Alicia Vikander, enggak perlu diragukan lagi ya. Dilihat dari trailernya aja akting Alicia enggak kalah nih dengan mantan istri Brad Pitt.
Aksi-aksi seru dan menegangkan khas Tomb Raider akan menjadi tontonan yang menarik pastinya dalam film ini. Rindu sama sosok Lara Croft? Ditunggu ya, film ini bakal rilis dua bulan ke depan, tepatnya pada bulan Maret 2018.
3. Rampage
Sumber Foto: Wikipedia
Film Rampage ini juga diadaptasi dari sebuah video game loh. Pasti di antara kamu pernah memainkan video game berjudul Rampage yang tugas utamanya adalah menghancurkan kota.
Tidak jauh berbeda dengan video gamenya, film ini menceritakan tentang sosok gorila dan serigala raksasa yang menghancurkan kota.
Mantan atlet gulat WWE yaitu Dwayne Johnson menjadi pemeran utamanya yang akan mencari penawar dari eksperimen genetik yang membuat gorila dan serigala itu menjadi sosok yang mengerikan. 'The Rock' sapaan keren Dwayne Johnson bakal muncul di layar lebar pada bulan April 2018.
4. Avengers: Infinity War
Sumber Foto: We-Got-This-Covered
Pecinta Marvel pastinya nungguin banget nih film Avengers: Infinity War. Para jagoan marvel bakal berkumpul menjadi satu tim di film keren ini yang memiliki satu tujuan yang sama untuk mengalahkan kejahatan.
Di film ini, bergabungnya para tokoh 'Guardian of Galaxy' bakal bikin film ini menjadi lebih menarik nih guys. Wah, jadi enggak sabar buat nonton film keren ini ya!
5. The Incredibles 2
Wah, ada The Incredibles 2? Betul banget! The Incredibles yang tayang pada 2004 bakal ada lanjutannya nih. Setelah ditunggu 14 tahun lamanya, akhirnya The Incredibles 2 akan muncul di layar lebar!
Kenapa sih sekuel dari film keren ini harus muncul 14 tahun kemudian? Itu karena sang penulis, Brad Bird hanya mau melanjutkan The Incredibles 2004 jika ceritanya bakal lebih keren dari film pertamanya.
Para penggemar The Incredibles sepertinya agak harus bersabar nih, karena film yang ditunggu-tunggu ini bakal tayang pada bulan Juni 2018.
6. Jurassic World: Fallen Kingdom
Sumber Foto: IMBD
Sebuah film legendaris yang menceritakan tentang kehidupan dunia dinosaurus bakal muncul lagi nih. Film aksi petualangan ini merupakan lanjutan dari film sebelumnya yang berjudul Jurassic World yang tayang pada 2015 lalu.
Colin Trevorrow selaku penulis naskah mengungkapkan, pada seri Fallen Kingdom, jangkauan dinosaurus tidak hanya sebatas taman purba saja. Jika film sebelumnya hanya sebatas kerusakan di sebuah pulau, maka pada seri terbarunya ajan terjadi besar-besaran yang disebabkan oleh dinasurus di dunia luar.
Film besutan Universal Studios ini bakal menegangkan kalian pada bulan Juni 2018. Sabar yaa.. masih lima bulan lagi.
7. Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald
Sumber Foto: Digital Spy
Wah, kesuksesan film pertamanya yang tayang di tahun 2016 membuat para penggemarnya enggak sabar buat nonton sekuel dari Fantastic Beast ini. Film ini akan kembali disturadarai oleh David Yates. Bahkan, David Yates sudah menandatangani kontrak untuk ke-5 film Fantastic Beast loh!
The Crimes of Grindelwald ini memiliki setting waktu yang tidak jauh dari film pertamanya. Grindelwald yang diketahui menjadi otak di balik perilaku Credence di film pertama akan membuat permasalahan baru di dunia sihir.
Sepertinya untuk para penggemar Fantastic Beasts harus menunggu lebih lama lagi, karena film yang ditulis oleh J.K Rowling ini akan tayang pada akhir tahun 2018 nanti yaitu jatuh pada bulan November.
Gimana? Keren-keren kan filmnya! Karena belum pada tayang, lebih baik nabung dulu, biar bisa nonton semua film di atas bareng gebetan kamu guys!