KRICOM - Bencana alam tak selamanya membawa kesedihan dan kerugian bagi masyarakat. Ada hal positif dan negatif dari bencana alam. Salah satunya bencana gunung meletus.
Berkaca meletusnya Gunung Sinabung di Sumatera Utara dan Gunung Agung di Bali, ternyata tersimpan manfaat dari meletusnya gunung. Kali ini, Kricom akan memaparkan manfaat dan kerugian dari dampak meletusnya gunung. Check this out!
Dampak negatif meletusnya gunung berapi:
1. Mengandung Racun
Abu gunung berapi membuat udara menjadi tercemar. Karena abu gunung berapi mengandung berbagai kandungan kimia seperti Sulfur Dioksida (SO2), Hidrogrn Sulfide (H2S) dan Nitrogen Dioksida (NO2). Dalam kondisi ini baiknya beraktivitas selalu menggunakan masker.
2. Membawa Penyakit
Material yang dikeluarkan oleh gunung berapi berpotensi menyebabkan sejumlah penyakit, salah satunya adalah Infeksi Saluran Pernapasan Akut atau ISPA.
3. Melumpuhkan Ekonomi
Lahar yang dimuntahkan gunung bisa merusak segala yang dilewatinya. Hal ini menyebabkan lumpuhnya aktivitas penduduk di sekitar gunung termasuk kegiatan ekonomi.
Selain memberikan dampak negatif, letusan gunung berapi juga memiliki dampak positif yang sangat bermanfaat, seperti:
1. Menyuburkan Tanah
Tanah yang terkena abu vulkanis akan subur secara alami. Karena abu sudah mengalami pelapukan yang mengandung garam-garam mineral yang sangat dibutuhkan oleh tumbuhan. Hal ini sangat menguntungkan bagi penduduk di sekitar pegunungan yang mayoritas beprofesi sebagai petani.
2. Sumber Mata Air
Biasanya, setelah gunung meletus terdapat geyser atau sumber mata air panas yang keluar dari dalam bumi secara berkala atau periodik. Air dari geyser ini baik untuk kesehatan kulit. Selain itu, muncul juga mata air yang benama makdani yaitu mata air dengan kandungan mineral yang sangat melimpah. Dengan adanya geyser bisa menciptakan lokasi pariwisata yang bisa dimanfaatkan penduduk untuk menarik wisatawan dan menggerakan perekonomian daerah.
3. Mata Pencaharian Baru
Material vulkanik berupa pasir tentu memiliki nilai ekonomi guys. Selain pasir, pastinya adapula bebatuan yang disemburkan oleh gunung berapi saat meletus. Nah, bebatuan tersebut bisa dimanfaatkan pula sebagai bahan bangunan warga sekitar gunung berapi.
Udah tahu kan manfaat dan kerugian saat gunung meletus? Setidaknya kita tahu jika selalu ada manfaat dibalik bencana alam.