KRICOM - Untuk meningkatkan kualitas pengetahuan masyarakat Jakarta, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mewacanakan untuk menggratiskan tiket masuk museum di Jakarta bagi seluruh warga. Rencana ini juga bakal berlaku bagi warga di luar Jakarta.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut mengatakan bahwa ada lebih dari 100 museum di Jakarta yang rencananya akan digratiskan.
"Di Jakarta ada lebih dari 100 museum. Kami ingin mengajak lebih banyak warga untuk memanfaatkan museum yang ada di Jakarta. Jadi jangan hanya tertuju pada satu tujuan, tapi kalau enggak salah ada lebih dari 142 musem di Jakarta. Itu yang nanti akan kami rumuskan," kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (09/11/2017).
Nantinya, proses tersebut akan dilakukan secara bertahap. Hal itu dilakukan agar memberi ruang kepada pihak museum untuk mempersiapkan diri.
"Pelan-pelan menggratiskannya, tidak dadakan," ucap Anies.
Walaupun masih bersifat wacana, Anies memastikan sudah membuat konsep mengenai pengaturan museum gratis. Salah satunya dengan melakukan perbedaan berdasarkan usia dan jenjang pendidikan.
"Sebenarnya pengaturan itu bisa berdasarkan usia dan jenjang pendidikan. Jadi jangan dibayangkan kalau dengar kata gratis, terus kemudian dilakukan di waktu yang bersamaan. Karena nanti akan sulit sekali pengaturannya," tegasnya.
"Kami sudah buat draf awal berbasis wilayah, daerah, dan usia. Jadi, tempat itu akan tetap nyaman didatangi meskipun ada label gratis. Karena biasanya kalau gratis tapi enggak ada aturan langsung penuh luar biasa. Akibatnya enggak ada kenyamanan sama sekali," tandasnya.