KRICOM - Acara Korpri DKI Jakarta yang dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno serta 8.000 pegawai di Puncak, Jawa Barat berimbas pada kemacetan parah di Jalan Raya Puncak.
Sejak pukul 09.00 WIB, kawasan jalan raya puncak macet akibat para PNS DKI Jakarta yang mengadakan acara tahunan Korpri DKI Jakarta keluar masuk kawasan wisata Gunung Mas Puncak Bogor untuk mengikuti Jalan-jalan di Kebun Teh (Tea Walk) yang dihadiri oleh Anies, Sandiaga, beserta pejabat lainnya.
Perlu diketahui acara yang diselenggarakan oleh Korps Pegawai Negeri (Korpri) DKI Jakarta dilaksanakan selama 2 hari sejak Jumat hingga Sabtu diikuti oleh kurang lebih 8.000 PNS DKI Jakarta sehingga mengakibatkan volume kendaraan otomatis membludak.
Sementara pihak Polres Bogor mengaku tidak mendapatkan koordinasi yang maksimal terkait acara tersebut sehingga berimbas pada kemacetan.
"Untuk kegiatan tersebut tidak memberitahukan kepada satuan wilayah setempat dan sejak pagi hari banyak dari kendaraan tersebut yang melambung sehingga petugas beberapa kali melaksanakan penilangan dan peneguran," kata Kapolres Bogor AKBP Andi Mochammad Dicky dalam keterangannya, Sabtu (21/10/2017).
Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Hasby Ristama menambahkan, pada pukul 07.30 WIB Sabtu pagi, di Jalur Puncak diberlakukan sistem oneway (satu arah) menuju ke atas.
Prioritas dari arah Jakarta menuju Puncak. Namun karena volume kendaraan dari arah Cianjur padat, maka proses oneway memakan cukup waktu. Hingga pukul 09.00 WIB, proses oneway masih berjalan tetapi kurang maksimal akibat kendaraan mulai padat.
“Ada aktivitas kegiatan DKI 1 berserta jajaran Pemprov ditempat wisata Gunung Mas, sehingga terjadi kepadatan yang cukup signifikan di daerah puncak Gunung Mas. Antisipasi jalur dari kemacetan panjang, 150 personel diturunkan yang terdiri dari 100 personel Lantas dan 50 personel Dalmas,” kata AKP Hasby.
Atas kemacetan panjang ini, AKP Hasby mengimbau kepada masyarakat agar bisa menggunakan jalur alternatif selain Puncak, mengingat antrean dari Gadog kurang lebih hampir 10 Km lebih mendekat interchange Bogor.
Sampai sekarang kemacetan masih belum dapat terasi. Pantauan Kricom, pada pukul 13.54 WIB masih ada kendaraan yang terjebak bahkan ketika baru keluar area parkir kawasan wisata Gunung Mas.