KRICOM - Polda Metro Jaya akan menyiagakan personelnya untuk mengatur lalu lintas dan mengurai titik-titik macet di kawasan-kawasan yang terendam banjir. Hal tersebut perlu dilakukan agar tak terjadi penumpukan kendaraan lantaran kesulitan menerjang banjir.
Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Halim Pagarra, nantinya akan ada beberapa personel untuk bisa membantu para pengguna jalan apabila banjir kembali menerjang DKI Jakarta.
"Kami sudah siapkan dua tim, satu tim 20 orang," kata Halim di kantornya, Rabu (13/12/2017).
Selain menyiagakan personel dari Ditlantas, Halim juga mengaku telah memerintahkan aparat di jajaran polres serta tim bencana alam banjir yang sudah terlatih.
"Nantu akan kami turunkan di lokasi," kata Halim.
Halim menerangkan, nantinya para personel yang bertugas akan tetap siaga hingga banjir dan genangan air menyusut, serta lajur jalan bisa kembali lepas dari kemacetan.
"Pada umumnya anggota tidak ada yang meninggalkan tempat. Kalau hujan tetap gunakan jas hujan untuk atur lalu lintas. Kalau ada anggota yang takut air, kami siapkan sepatu boot," kata mantan Dirlantas Polda Papua ini.
Selain itu, Halim juga berpesan kepada para pengendara motor untuk berteduh di bawah underpass atau kolong tol.
"Akan kami datangi supaya dia tinggalkan tempat tersebut dan melanjutkan perjalanan ke tempat tujuan," ujar dia.