KRICOM - Memasuki libur panjang perayaan Natal dan Tahun Baru 2018, volume kendaraan yang melintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek semakin meningkat. Alhasil, terjadi kepadatan di sejumlah titik.
Titik kepadatan yang paling utama saat ini adalah di jalur yang menjadi akses keluar masuk rest area yang terdapat di sepanjang Tol Japek, yakni Km 33, Km 39 dan Km 57 arah Cikampek.
Untuk mengurai penumpukan kendaraan tersebut, Jasa Marga memberlakukan sistem contra flow (satu arah) sepanjang 15 km.
"Untuk mencairkan kepadatan, Jasa Marga atas diskresi dan kerja sama dengan pihak kepolisian memberlakukan rekayasa lalu lintas contra flow dari Km 35 hingga Km 50 sejak pukul 15.00 WIB," ujar AVP Corporate Communication Jasa Marga, Dwimawan Heru, Jumat (22/12/2017).
Selain itu, pihaknya juga mengimbau agar seluruh pengguna jalan tetap berhati-hati selama melajukan kendaraannya.
"Jangan lupa tetap patuhi rambu-rambu lalu lintas serta mengikuti arahan petugas di lapangan," pungkasnya.