KRICOM - Mabes Polri masih mencari dalang penyebar info di media sosial yang menyebut tewasnya pimpinan Islamic State Irak and Syria (ISIS) Asia Tenggara, Bahrum Naim. Menurut kabar, Bahrum Naim tewas dalam sebuah peperangan di Suriah.
"Pasti kami lakukan, prosesnya sedang berjalan," ujar Kapolri Jenderal Muhammad Tito Karnavian kepada wartawan disela-sela pada HUT Polairud ke 67 di Lapangan Terbang, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, Selasa (5/12/2017).
Tito menambahkan, meskipun pihaknya tidak menyebar identitas pelaku nyata para pelaku sudah mengetahui sedang menjadi buruan polisi.
"Kami tidak mau sampaikan detail karena ya nanti ketahuan sama mereka," imbuhnya.
"Saya bilang begini pasti sampai juga ke mereka," lanjutnya.
Mantan Kapolda Papua ini kembali menolak menyebutkan siapa pelaku penyebar tewasnya Bahrum Nain.
"Itu nggak saya sampaikan dulu sekarang," tutupnya.
Sebelumnya, Bahrum Naim diketahui terlibat sejumlah teror bom di Indonesia seperti Bom Thamrin, Jakarta Pusat. Namun, Polri belum memastikan kebenaran tewasnya Bahrum Naim karena masih melakukan konfirmasi dengan sejumlah pihak.