KRICOM - Pernah dua kali merasakan dinginnya jeruji besi ternyata tidak membuat Jennifer Dunn kapok. Di penghujung tahun 2017, dia diciduk penyidik Polda Metro Jaya atas kasus kepemilikan narkoba.
Artis yang akrab disapa Jedun ini ditangkap polisi di kediamannya Jalan Bangka, Kemang, Jakarta Selatan dengan barang bukti 0,5 gram sabu pada Minggu (31/12/2017).
Video penangkapan Jedun itu pun viral di media sosial. Wanita berusia 28 tahun ini terdengar menangis histeris dan memohon ampun saat penyidik mengubrak-abrik kediamannya.
"Ampunin aku. Iya aku khilaf demi Allah. Aku minta tolong. Kasihan Mama," ujar Jedun sembari menangis.
"Ya kalau kasihan jangan make," jawab salah seorang petugas.
"Iya menyesal. Pak sudah dong. Mama tolong, saya kasihan lihat Mama, ya Allah Mama," tambah Jennifer sembari menghampiri Mama.
Sekadar informasi, Ibunda Jennifer sangat syok begitu tahu anaknya kembali mengonsumsi narkoba.
Dia bahkan sampai jatuh pingsan begitu mendengar kalau Jennifer akan dibawa ke Polda Metro Jaya dan ditahan.
"Pas ada kata-kata penahanan itu, mamanya sempat langsung syok dan jatuh. Jennifer langsung ngerangkul mamanya, dia teriak 'Mama-Mama', dia teriak minta tolong sama yang lain 'Tolong Mama dia enggak sadar," kata Ketua RT setempat, Husni Rahman seperti dikutip dari Kapanlagi.com, Kamis (4/1/2018).