KRICOM - Seorang pria bernama Agus Salim (50) ditemukan tewas di dalam rumahnya, Jalan Raijin, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (7/12/2017).
Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Metro Kramat Jati, AKP Entong Raharja menuturkan, kuat dugaan Agus menjadi korban pembunuhan. Bukan tanpa alasan, polisi menemukan beberapa luka di tubuh korban.
"Ada luka parah di bagian belakang kepala yang diduga bekas hantaman benda tumpul," ujar Entong kepada wartawan.
Entong menambahkan, mayat Agus ditemukan usai warga mencium bau busuk di rumah korban. Lantaran penasaran, warga kemudian mencari tahu asal bau tersebut. Warga kemudian mendatangi rumah Agus.
Saat diketuk-ketuk pintunya tidak ada jawaban. Warga pun mengintip ternyata Agus sudah tewas. Melihat hal itu, warga langsung melaporkan penemuan mayat ke polisi.
Entong menuturkan, warga kemudian melaporkan penemuan mayat tersebut ke polisi. Begitu mendapat laporan, polisi langsung datang ke lokasi.
"Kami langsung melarikan jenazah korban ke RS Polri Kramatjati untuk dilakukan autopsi," imbuhnya.
Entong, penyidik sudah melakukan pemeriksaan sejumlah saksi seperti teman korban yang diketahui berkerja sebagai petugas parkir. Namun, dari pengakuannya, saksi tidak mengetahui peristiwa pembunuhan itu.
"Mudah-mudahan pelaku segera kami bisa tangkap," tutupnya.